Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 di Sumedang untuk Indonesia - DESA HARIANG

Dua hari yang lalu tepatnya hari Senin tanggal 18 Oktober 2021, TP PKK Desa Hariang mengikuti Webinar Literasi Digital di Sumedang. Kegiatan tersebut dipandu oleh moderator/MC Lely Djojodihardjo dan key Opinion Leader Riri Damayanti (Digital Creator & Yoga Enthusiast) dengan narasumber Hj. Susi Gantini, S.,Si (Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumedang) dengan materi Kecakapan Digital (pentingnya memiliki digital skills di masa pandemi Covid-19), Cyntia Jasmine (Founder GIFU) dengan materi Etika Digital (cara berinteraksi dan kolaborasi di ruang digital sesuai etika), Shandy Susanto (Dosen Universitas Agung Podomoro) dengan materi Budaya Digital (mengenalkan budaya Indonesia melalui literasi digital), dan Idayanti Sudiro (Certified Life and Wellnesss Coach) dengan materi Keamanan Digital (peran orang tua dalam memberikan ajaran tentang keamanan internet kepada anak).